elrajab.com
Cara membuat cilok – Siapa sih yang tidak tahu panganan yang satu ini? Cilok sudah sangat familiar untuk masyarakat Indonesia. Tidak hanya di daerah asalnya saja yaitu Bandung, penjual cilok juga bisa dengan mudah Anda temui di berbagai daerah. Bahkan jajanan ini tidak hanya dijual oleh pedagang keliling. Ada juga artis yang menjualnya lho!
Cilok merupakan singkatan dari aci di colok. Dalam bahasa Sunda, aci artinya tepung tapioka yang merupakan bahan dasar cilok. Cara penghidangannya memang ditusuk menggunakan batang bambu sehingga cocok sekali jika disebut dengan aci dicolok alias cilok.
Bentuk jajanan ini adalah bulat dan memiliki tekstur yang kenyal. Sekilas, cilok memiliki bentuk yang mirip dengan bakso. Yang membedakan keduanya adalah bahan dasarnya. Cara membuat cilok juga cukup berbeda dengan bakso. Jika pada bakso menggunakan daging dengan campuran tepung yang sedikit, maka cilok sebaliknya. Komposisi tepung pada cilok lebih banyak ketimbang campuran dagingnya. Bahkan, ada juga cilok yang tidak menggunakan daging sama sekali.
Kini, varian cilok semakin banyak. Cara membuat cilok cukup mudah sehingga banyak orang yang mengkreasikan panganan tersebut dengan bahan-bahan lain seperti telur, bumbu kacang, kuah, sosis, keju, dan masih banyak lagi. Cara pengolahannya pun semakin beraneka ragam. Jika umumnya cilok diolah dengan cara dikukus maka kini ada juga yang digoreng dan dibakar.
Penasaran bagaimana cara membuat cilok dengan berbagai variannya? Simak terus informasinya ya.
Ragam Cara Membuat Cilok
Di Bandung, bisa Anda temukan penjual cilok dengan mudah. Namun, Anda pasti merasakan ada yang berbeda dengan cilok yang dijual di tempat lain. Cilok Bandung memiliki rasa lezat yang khas. Nah, penasaran bagaimana cara membuat cilok bumbu kacang Bandung yang legendaris? Berikut ulasan lengkapnya.
Bahan:
Bahan untuk membuat bumbu kacang:
Cara membuat cilok bumbu kacang khas Bandung ialah sebagai berikut:
Cara membuat bumbu kacang:
Tumbuk kacang goreng kemudian tambahkan gula merah, cabe, air asam Jawa, bawang putih, dan juga garam. Tumis menggunakan minyak goreng secukupnya hingga menimbulkan bau yang semerbak. Bumbu kacang pun siap di tuangkan ke atas cilok.
Bagi yang memiliki masa kecil di Bandung tentu sangat familiar dengan jajanan cilok. Jika dulu di tahun 80-an, cilok gaul hanya dijual Rp 100,- sudah dapat 2 biji, kini harganya sudah berpuluh kali lipat. Nah, bagi Anda yang kangen dengan masa kecil, bisa membuat cilok gaul di rumah. Berikut cara membuat cilok gaul yang mudah dipraktekkan.
Bahan:
Bahan untuk membuat saus:
Cara membuat cilok gaul:
Pertama, campurkan tepung tapioka, daun bawang, dan tepung terigu. Kemudian aduk merata. Setelah itu campurkan air panas dengan gula, garam, merica bubuk, kaldu bubuk, dan bawang putih. Aduk-aduk kemudian tuangkan ke dalam wadah yang berisi campuran tepung tadi.
Aduk menggunakan centong atau spatula agar tidak panas. Kemudian uleni hingga aci bisa dipulung dan tidak lagi menempel dengan wadah. buatlah adonan cilok menjadi bentuk bulat sebesar kelereng. Agar lebih cepat, Anda bisa mencetaknya seperti ketika mencetak bakso. Yaitu dengan menggenggam adonan cilok kemudian tekan bagian bawahnya hingga muncul di antara ibu jari dan telunjuk. Lalu ambil menggunakan sendok.
Rebus cilok selama 10 menit sampai adonan mengapung ke atas air. Biarkan 5 menit supaya cilok matang hingga ke bagian dalamnya. Angkat dan tiriskan. Agar cilok tetap hangat, masukkan ke dalam dandang. Kemudian kukus dengan api yang sedang. Nah, cilok siap disantap, jangan lupa cocol ke sausnya ya.
Cara membuat cilok dengan berbagai varian sebenarnya hampir sama. Kali ini, Anda juga bisa mencoba cara membuat cilok isi daging. Soal rasa jangan ditanya lagi. Versi originalnya saja sudah lezat apalagi ditambah daging sapi yang gurih. Langsung saja ini dia resepnya:
Bahan:
Bahan untuk membuat saus cilok:
Cara membuat cilok isi daging:
Pertama, campurkan bahan yang terdiri dari tepung kanji, tepung terigu, daun bawang, daun parsley, daging cincang, bawang putih halus, gula, dan garam. Kemudian masukkan air kaldu dari rebusan daging sapi yang masih bersuhu panas, aduk hingga merata. Setelah kalis, adonan langsung bisa dibentuk.
Bentuk adonan menjadi bulat kecil lalu masukkan ke dalam air yang mendidih. Rebus hingga adonan mengapung. Lalu angkat dan. Kukus menggunakan dandang agar cilok tetap hangat dan kenyal.
Cara membuat saus:
Masak sambal kacang, kecap, dan saus sambal menggunakan wajan. Beri sedikit air hingga agak encer. Jika sudah mendidih, tambahkan larutan tepung maizena agar saus menjadi lebih kental. Sajikan bersama cilok yang masih hangat.
Anda bisa mengkreasikan saus untuk cilok menggunakan berbagai jenis saus seperti saus barbeque, saus oriental, saus teriyaki, dan sebagainya. Dijamin cilok isi daging menjadi semakin endeeuss.
Saat musim hujan sedang melanda, makanan yang paling cocok untuk disantap adalah yang hangat dan berkuah. Nah, Anda bisa mencoba cilok kuah yang sedang hits. Cara membuat cilok kuah sangat mudah lho. Jadi, Anda bisa membuat sendiri di rumah. Resepnya bisa Anda simak di bawah ini:
Bahan:
Cara membuat cilok kuah:
Pertama, campurkan tepung tapioka dengan tepung terigu, lalu tambahkan penyedap. Masukkan bawang putih dan merica ke dalam campuran tepung tadi. Setelah itu, tuangkan air hangat sedikit demi sedikit sembari diuleni hingga kalis. Kemudian bentuk adonan menjadi bulat kecil.
Sementara itu, Anda siapkan air mendidih untuk merebus cilok. Setelah terbentuk semua, masukkan adonan ke dalam rebusan air. Jika cilok sudah mengambang bisa langsung Anda tiriskan.
Cara membuat kuah:
Rebus air kaldu daging ayam lalu tambahkan garam dan penyedap rasa. Tuangkan di atas cilok lalu taburi dengan daun bawang, air perasan jeruk limau dan juga sambal.
Anda juga bisa mencoba varian lain dari cilok kuah. Varian cilok kuah ini sedang hits di instagram lho. Diantaranya cilok kuah pedas, cilok kuah kaldu ayam, cilok kuah ebi, dan cilok kuah bakso.
Simak videonya:
Jika ingin makan cilok yang lezat, namun tidak ingin ribet membuatnya. Anda bisa mempraktekkan cara membuat cilok sederhana. Pastinya sangat simple dan mudah untuk dilakukan di rumah. Berikut resep lengkapnya:
Bahan:
Cara membuat cilok sederhana:
Campurkan semua bahan di atas dengan air panas sembari diuleni. Lakukan hingga adonan terasa kenyal dan bisa dibentuk. Setelah itu bentuk adonan menjadi bulat seukuran kelereng. Rebus pada air mendidih, tunggu hingga cilok mengapung. Tiriskan. Cilok siap dinikmati. Tambahkan saus favorit agar rasanya lebih lezat.
Mudah sekali bukan? langsung siapkan bahan-bahannya dan buat cilok sederhana ini.
Jika Anda tidak suka dengan rasa daging yang ada pada cilok. Sebaiknya menggunakan cara membuat cilok tanpa daging berikut ini. Jangan khawatir, meskipun tidak menggunakan bahan daging, rasanya tetap nikmat. Langsung saja ini dia resepnya:
Bahan:
Cara membuat:
Untuk memadukan cilok tanpa daging paling enak dengan sambal goang. Sambal asli Tasikmalaya ini memiliki rasa yang khas yang pastinya akan membuat Anda jadi ketagihan. Untuk membuat sambal goang, bisa Anda ikuti resepnya di bawah ini:
Untuk membuat cilok goreng, Anda bisa menggunakan resep cilok yang mana saja. Jika Anda suka yang isi, silahkan buat ciloknya terlebih dahulu menggunakan resep pada nomor 3. Silahkan memilih berbagai resep di atas sesuai selera.
Jika telah membuatnya, silahkan ikuti langkah berikut ini:
Siapkan cilok yang telah matang, telur, dan tepung roti. Kocok telur terlebih dahulu. Lalu masukkan cilok ke dalam kocokan telur. Lumuri dengan tepung roti. Goreng hingga warnanya berubah keemasan. Cilok goreng Anda sudah jadi. Rasanya yang gurih dengan tekstur yang crunchy akan membuat Anda ketagihan pastinya.
Simak videonya:
Kalau sate di bakar sih sudah umum ya. Tapi kalau cilok bakar pasti jarang mendengarnya kan? Panganan ini sebenarnya sudah cukup banyak dijual oleh pedagang. Namun, namanya tak setenar cilok kuah dan cilok Bandung. Tapi jangan salah, rasa cilok bakar sangat lezat dengan sensasi bau khas arang yang dibakar dijamin menambah cita rasa. Ingin tahu resepnya. Langsung saja bisa Anda simak ulasan berikut ini:
Bahan:
Cara membuat:
Itulah ragam cara membuat cilok mulai dari yang paling sederhana, cilok isi, kuah, goreng, dan bakar. Nah, semoga bisa menjadi inspirasi masakan Anda. Atau bisa juga menjadi peluang usaha dengan modal yang minim lho. Selamat mencoba!